Monday, February 15, 2021

Tim Fasilitator Kemenag RI Memantau Kegiatan BIMTEK di MIN 2 Boalemo

 

Kepala MIN 2 Boalemo, Hariyana Tahutu saat menyambut Kunjungan TIM Fasilitator Inti Kankemenag RI.

BOALEMO –  Untuk memastikan lancarnya kegiatan Bimtek Penerapan Evaluasi Diri Madrasah (EDM) dan Elektronik Rencana Anggaran Kegiatan Madrasah, tim fasilitator inti dari kantor pusat Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia (RI) melakukan pemantauan langsung situasi kegiatan yang dilaksanakan di Aula Madrasah Ibtidayah Negeri (MIN) 2 Boalemo.

Rabu (10/02/21) bertempat diruang kerjanya, Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Boalemo, Hariyana Tahutu menyambut baik kunjungan tim fasilitator inti dari Kemenag RI tersebut.

Kepala MIN 2 Boalemo, Hariyana Tahutu memaparkan proses jalannya kegiatan Bimtek kepada tim fasilitator inti dimana kegiatan tersebut telah memasuki hari ketiga dan akan berakhir pada jumat, 12 Februari 2021 nanti.

“Kegiatan Bimtek ini sudah memasuki hari ke-3, para peserta masih semangat untuk menerima materi serta yang paling utama mematuhi protokol kesehatan. Bimtek ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi pembiayaan pendidikan madrasah dalam rangka menciptakan madrasah yang bermutu,” jelasnya.

Sementara itu, Mohamad Fauzin selaku tim fasilitator inti Kankemenag RI mengungkapkan melalui EDM, madrasah dapat mengetahui aspek-aspek yang perlu ditingkatkan, serta kekuatan dan kelemahan  yang ada di madrasah dapat diidentifikasi.

“Hasil EDM akan digunakan sebagai bahan untuk menetapkan jenis-jenis program/kegiatan prioritas dalam penyusunan rencana peningkatan dan pengembangan madrasah yang dituangkan dalam rencana kerja dan anggaran madrasah (RKAM),” ungkap Mohamad Fauzin.

“Dan terakhir, pesan saya untuk semua bahwa pandemi belum berakhir. jangan lupa untuk terus disiplin 5M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, membatasi mobilitas dan interaksi, serta menjauhi kerumunan), ingatkan juga orang sekitar. Selain 5M, kita juga terapkan 3T (tracing, testing dan treatment), karena dua hal itu juga penting menanggulangi Covid-19,” tutupnya.




2 Comments: