Tuesday, January 5, 2021

Civitas MIN 2 Boalemo Gelar Apel Perdana Awal Tahun 2021

 

Kegiatan apel awal tahun 2021 dan semester genap tahun ajaran 2020/2021 dihalaman MIN 2 Boalemo

BOALEMO (kemenag.go.id) – Senin (04/01/21), Civitas Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Boalemo gelar apel perdana pasca libur semester ganjil, libur Natal dan tahun baru 2021, bertempat dihalaman Madrasah. 

Kepala MIN 2 Boalemo, Hariyana Tahutu dalam amanatnya menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh tenaga pendidik dan kependidikan yang sudah menyelesaikan segala kegiatan dalam proses Belajar Mengajar selama 1 Semester yang diakhiri dengan Ujian Penialaian Akhir Semester (PAS)  dan Raport ARD ( Aplikasi Raport Digital).

“Dengan pencapaian kinerja di semester ganjil dan di tahun 2020 lalu yang tergolong baik diharapkan agar hal tersebut dapat ditingkatkan lagi mengingat tantangan pelaksanaan tugas tahun 2021 ini akan lebih berat dan memerlukan peningkatan kinerja yang lebih baik dalam menghadapi semester genap,” ucapnya.

Hariyana juga mengatakan bahwa di awal tahun 2021 ini kita mempunyai pekerjaan yang semakin berat dalam mengemban amanah dan tanggung jawab serta tugas sebagai guru dan pegawai dalam memajukan Madrasah ini.

“Tahun 2021 ini juga semua guru dan pegawai harus kembali meluruskan niat dan cara pandang atau paradigma berpikir dalam membangun dan memajukan Madrasah ini lebih maju dan lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya,” tuturnya.

“Menjaga akhlak yang baik dalam kebersamaan dalam sebuah komunitas antara para guru dengan guru, antara guru dengan siswa dan antara siswa dengan siswa dalam mewujudkan kehidupan sosial di Madrasah ini yang akan melahirkan kehidupan yang harmonis dalam keberagaman,” pungkasnya


Sumber: https://gorontalo.kemenag.go.id/berita/511540/civitas-min-2-boalemo-gelar-apel-perdana-awal-tahun-2021 

0 Comments:

Post a Comment